Pilih Successful or Survive?????
Pagiiiiiii.....
Kapan pun itu tetap aku anggap pagi karena kita harus selalu bersemangat
seperti matahari yang setiap pagi terbit untuk memberi sinar dan energi bagi
seluruh makhluk di bumi. Apakah kalian masih bersemangat dalam menjalani
kehidupan yang banyak orang bilang bagaikan panggung sandiwara ini?? Aku hanya
butuh satu jawaban yang memaksa, yaitu SANGAT BERSEMANGAT!! Kenapa?? Tentu aku
punya alasan untuk itu.
Jika
ada pertanyaan apa bedanya manusia dengan binatang, tentu jawabannya adalah
akal, manusia punya akal dan binatang .Tidak. Jawaban itu sangat benar, tetapi You must know!! Bukan
hanya satu alasan itu yang membedakan kita dengan para binatang. Apa kalian
penasaran????
Sebelum aku memberitahu jawabannya aku mau memberi sedikit
muqodimah (pembuka).
Jika di
sekolah kita pasti ingin naik kelas dan tidak ingin tinggal kelas walaupun wali
kelas kita sangat baik. Right?? Tapi, ketika naik kelas kita harus melalui
ujian semester terlebih dahulu sebagai takaran seberapa kemampuan kita dan
kesiapan kita untuk jenjang yang lebih tinggi. Bagaimana kita dalam
mempersiapkan ujian itu?? Tentu penuh kerja keras dan berharap berhasil dalam
ujian itu sehingga dapat naik kelas. Naaah....seperti itulah hidup, dapat juga
dikatakan seperti kita sekolah, jika ingin berada pada derajat yang lebih
tinggi kita harus menerima beberapa ujian dari Allah.
Untuk
jawaban dari pertanyaan diatas yaitu, perbedaan manusia dengan binatang adalah
manusia hidup ingin sukses sedangkan binatang hanya cukup dengan survive
(bertahan). Manusia sangat membutuhkan perubahan untuk hidupnya.
Eiits....perubahannya dalam tanda kutip yaitu “Perubahan yang Positif”. Jika
kita ingin mendapatkan hal yang lebih baik, tentu tidak dapat ditempuh dengan
cara yang biasa digunakan untuk hal sebelumnya yang tarafnya masih biasa. You
get it??? I hope,yes! Begini.... jika ketika aku belajar dengan metode mebaca
dan menghafal dan intensitasnya dua jam satu hari, aku bisa mendapat ranking 2
di kelas. Untuk semester selanjutnya aku ingin mendapat ranking 1, maka
mungkinkah aku memakai cara yang sama seperti sebelumnya??? The answer is No,
No, No!!! Aku harus mengubah cara belajarku dan intensitas belajarku, itu yang
benar, karena aku ingin lebih SUKSES.
Untuk
meraih sukses aku mendapatkan empat rahasia dari Training motivation yang
diadakan Argabayu (semacam perkumpulan anak Nganjuk yang kuliah di Surabaya)
yang disampaikan oleh Bapak Zein dari Surabaya pada 18 Februari 2013 lalu. Apa
itu rahasianya?
1.
Visi
Visi
adalah tujuan yang ingin kita capai nanti. Sesuatu yang butuh diperjuangkan dan
merupakan keinginan kita. Tanpa visi manusia tidak mungkin menjadi lebih baik.
Setujukah kalian dengan kalimat “ Hidup itu mengalir saja seperti air”? Kalau
aku sih...100% tidak setuju. Karena pada hakikatnya air itu selalu menuju ke
tempat yang lebih rendah. Emang kalian mau,,,,,jadi semakin gagal, terbelakang,
terperosok dan katrok?? Maka jangan pernah mengatakan hal yang seperti itu. You
must have high dreams!!! Ingat “must” berarti WAJIB dan banyak mimpi yang
tinggi. Kenapa??? Karena jika kita mimpinya itu tinggi, tentu kita akan
berusaha keras dalam mencapainya, dan sesial-sialnya (tentu gak mau sial
ya...he) kita akan mendapatkan sesuatu yang sedikit dibawahnya. Fahim gak???
Misal, Aku bercita-cita menjadi presiden dan aku selalu berusaha untuk
mewujudkan itu. Tapi karena ternyata kemampuanku belum mencukupi, aku hanya
dapat menjadi seorang gubernur. Mengerti??? So, You can think your vision,
now!!!
2.
Semangat
Bersemangat
adalah modal kita dalam mencapai visi yang diinginkan. Pantang menyerah adalah
hal yang wajib bagi para dreamer yang bersungguh-sungguh dengan visinya. Dengan
semangat maka ATHG (Ancaman, Tantangan, Hambatan, dan Gangguan) akan mental
dengan sendirinya dan kita tidak dapat terpengaruh oleh itu. Remember!!!
Motivasi itu butuh, karena sukses= 99% motivasi + 1% kemampuan. Orang yang
kurang punya motivasi maka akan mudah tergoyahkan. Mysuggestion is motivasinya
berasal dari diri sendiri, bukan dari luar, karena jika motivasi yang dari luar
diri itu suatu saat terlihat kurang baik menurut kita maka semangat kita pasti
akan turun. Lain lagi jika motivasi itu berasal dari diri sendiri, maka
semangat itu pasti akan selalu membara dan tidak dapat terpengaruh oleh apapun.
Maka carilah motivasi itu mulai dari sekarang……
3.
Kebiasaan
Sesuatu
hal dapat dikatakan sebagai kebiasaan adalah ketika sudah dilakukan secara
rutin selama dua minggu dan jika tidak dilakukan maka ada perasaan yang kurang.
Kita harus merubah kebiasaan ketika ingin mencapai hasil yang lebih baik. Masih
ingat hal diatas kan?? Harus!!!
Sesuatu yang berat pada awalnya, pasti akan terasa ringan jika itu sering dan
selalu dilakukan.
4.
Pergaulan
Jangan
terpengaruh dengan pergaulan yang menyesatkan. Misalnya, merokok. Untuk anak
laki-laki tentu ini adalah hal yang sering mereka hadapi. Ada yang berkata
bahwa, laki-laki yang tidak merokok itu banci. Eh...tunggu para laki-laki
jangan terperdaya dulu. Tahukah kalian bahwa para banci itu suka sekali
merokok. Kalau tidak percaya kalian bisa buktikan sendiri (kalau mau sih, kalu
enggak, so Harus Percaya) Kesimpulannya , ORANG YANG MEROKOK ITU BANCI. Kalau bagi para cewek takut
dengan tidak punya pacar dianggap tidak laku, itu SALAH. Ketahuilah, Laki-laki yang soleh diciptakan untuk wanita
yang solihah. Camkan itu.....
Pergaulan itu yang penting, punya banyak teman itu sangat penting dan masa
depan itu juga sangat penting. Jangan karena pergaulan yang salah masa depan
terancam, BUKAN JAMANNYA lagi. Kita harus bias mendapatkan kedua-duanya., teman
yang banyak, masa depan cerah, apalagi ditambah dua hal, bahagia dan selalu
ingat Allah. Oh iya… carilah teman yang mempunyai visi yang sama, jika ingin
persahabatan yang berkualitas. Apabila teman kita itu menyalahkan kita ketika
salah, dan mendukung kita ketika sesuatu itu baik, maka itulah teman yang baik
dan benar. Ok….
Dari kalimat-kalimat yang sudah
aku utarakan diatas, sudahkah kalian mendapat pencerahan??? Tinggal pilih aja, SUCCESSFUL
or SURVIVE aja?????? Tentukan pilihanmu dan cobalah empat hal diatas jika
pilihan kalian sukses
Wah... sepertinya udah panjang
lebar deh aku bercerita. So, Aku berharap kalian mendapatkan banyak manfaat
dari apa yang aku share. InsyaAllah apa yang aku tuliskan itu adalah
sesuatu yang benar, karena kebenaran utu mutlak hanya milik Allah.......
SEMANGAAAAAAATTTTTT!!!!!!
0 Response to "Pilih mana??"
Posting Komentar